Muswil BM-PAN Kaltim: Langkah Awal Menuju Pemimpin Baru.

Karsaloka.com – Dengan akan diselenggarakannya Musyawarah wilayah V (Muswil) Dewan Pimpinan Wilayah Barisan Muda Penegak Amanat Nasional (DPW BM-PAN) Kalimantan Timur (Kaltim) pada 8 Januari Mendatang, Maka DPW BM-PAN Kaltim telah membuka pendaftaran pendaftaran Bakal Calon Ketua Formatur dan Anggota Formatur sejak tanggal 25 Desember hingga 31 Desember.
Senin, 30 Desember 2024 Penyerahan berkas pendaftaran pun digelar DPW BM-PAN yang berlangsung di Sekretariat Dewan Pimpinan Wilayah Partai Amanat Nasional (DPW PAN) Kaltim.

“Ada satu bakal calon ketua formatur dan dua calon anggota formatur yang telah mengembalikan formulir atau berkas pendaftaran yang telah kami buka sejak tanggal 25 Desember lalu” Ungkap Ketua Panitia, Syarifudin kepada media ini.

Syarifudin atau yang biasa disapa bang arsaf juga mengukapkan nama-nama dari bakal calon ketua dan anggota formatur yang telah mendaftarkan dirinya ke DPW BM-PAN Kaltim.

“Untuk bakal calon ketua itu ada Nirmala Sari sosok figur yang memang sudah dikenal luas di Kaltim, kemudian ada sapri calon anggota formatur yang juga pernah mencalonkan diri sebagai anggota legislatif pada tahun 2024, kemudian M. Rendi Rifaldy Asal Kutai Barat yang cukup dikenal di dunia pariwisata yang juga ketua Himpunan Pramuwisata Indonesia Kabupaten Mahakam Ulu” Ungkap Arsaf.

Arsaf juga berharap untuk Muswil yang nantinya akan dilaksanakan pada 8 Januari 2025 di Hotel Senyiur Samarinda mendatang berjalan dengan lancar.

“Semua prosedur dan kesiapan juga sudah kamu lakukan dantinggal melakukan eksekusi Muswil pada 8 Januari mendatang,Semoga kegiatan Muswil kali ini bisa berjalan dengan lancar dan tepat waktu, tidak ada lagi pengunduran jadwal” Harapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *